Senam lantai adalah jenis latihan gerakan sistematis. Kebanyakan menggunakan palang, ring, dan peralatan lainnya yang membantu meningkatkan koordinasi, kelincahan, dan ketahanan fisik.
Banyak sekolah melibatkan senam lantai sebagai salah satu jenis olahraga yang wajib dipelajari para siswa. Sebagian besar malah menjadikan olahraga ini sebagai ujian wajib untuk mata pelajaran olahraga.
Selain menyenangkan, ada banyak manfaat senam lantai yang baik untuk pelakunya. Lantas seperti apa sih gerakan senam lantai yang perlu dikuasai? Apa saja manfaatnya?
Teknik Dasar Senam Lantai
Dalam senam lantai, ada beberapa gerakan senam lantai yang wajib dikuasai, yaitu roll depan dan belakang, split sampai benar-benar menyentuh lantai, cast dengan pose bungkuk sempurna, dan handstand yang tegak,
Ada juga handspring in the vaults, yaitu handstand pada alat senam yang berbentuk punggung kuda, backhand, round off, turn one foot, dan split leap sampai swing on bars. Seluruh sikap tubuh dan teknik dasar disesuaikan dengan gerakan senam yang dilakukan.
Manfaat Senam Lantai Bagi Tubuh
Ada banyak manfaat senam lantai untuk tubuh seperti melatih koordinasi, kesadaran tubuh, kekuatan tubuh, kelenturan, dan keseimbangan. Manfaat tersebut terangkum dalam penjelasan berikut:
Tingkatkan Fleksibilitas Tubuh
Jika tubuh lentur dan mudah bergerak sesuai dengan gerakan senam lantai, fleksibilitasnya akan lebih meningkat dibandingkan kebanyakan orang yang tidak melakukan senam lantai. Selain itu, tubuh yang lentur dapat terhindar dari risiko berbagai cedera, nyeri, dan kelelahan.
Memperkuat Tulang dan Otot
Senam lantai dapat melatih kekuatan otot inti supaya mampu menahan beban tubuh. Latihan seperti ini termasuk baik untuk menjaga kekuatan tulang.
Exercise Science tahun 2018 juga menyebutkan bahwa senam lantai membantu remaja, terutama laki-laki, untuk membentuk kepadatan tulang sampai di level kapasitas maksimal.
Memperkecil Risiko Penyakit Serius
Dengan tubuh yang bugar, semakin kecil risiko terkena penyakit kronis. Di kondisi seperti ini, fisik akan tetap sehat dan prima.
Gerakan senam lantai seperti roll depan, roll belakang, dan handstand akan melatih otot untuk tetap fit sehingga tubuh tidak mudah terserang penyakit seperti osteoporosis, obesitas, kanker, asma dan diabetes.
Menjaga Kebugaran dan Daya Tahan Tubuh
Tubuh yang sudah terlatih melakukan gerakan senam secara otomatis sistem perlindungan tubuhnya menjadi lebih kuat. Hal ini berdampak pada meningkatnya daya tahan tubuh dan menekan risiko sakit sampai ke titik minimal.
Namun, perlu diingat bahwa latihan senam lantai harus diiringi dengan mengonsumsi makanan sehat kaya akan vitamin.
Tingkatkan Kepercayaan Diri
Gerakan senam lantai dapat dilakukan oleh siapapun, baik anak-anak sampai orang dewasa. Yang terpenting jalani latihan dengan pola teratur sehingga tubuh dapat menerima rangsangan pertumbuhan yang baik.
Selain itu, ada manfaat senam lantai lainnya yang tidak kalah berguna, yaitu menumbuhkan rasa kepercayaan diri dan berani bertanggung jawab atas kesehatan tubuh sendiri.
Jangan lupa untuk mencegah bau badan seusai berolahraga dengan Dove Go Fresh Cucumber & Green Tea Antiperspirant Deodorant Roll On yang mampu melindungi ketiak saat beraktivitas berat.
Formulanya dapat melindungi ketiak selama 48 jam dari keringat. Selain itu, ¼ dari moisturizing cream yang unik dari Dove ampuh membuat kulit lebih lembut dan halus. Rasakan juga perpaduan aroma cucumber dan green tea yang menyegarkan sepanjang hari.
Referensi:
https://www.gramedia.com/literasi/manfaat-senam-lantai/
https://hellosehat.com/kebugaran/kelenturan/manfaat-dan-gerakan-senam-lantai/
https://katadata.co.id/intan/berita/634532697e273/10-manfaat-senam-lantai-bagi-tubuh
https://www.sportstars.id/read/5-manfaat-senam-lantai-untuk-tubuh-dan-kesehatan-q956Jm
https://www.liputan6.com/bola/read/4930460/catat-ini-5-manfaat-melakukan-senam-lantai-secara-rutin