Sama seperti jenis vitamin lainnya, Vitamin E menawarkan sejumlah manfaat penting untuk tubuh, salah satunya untuk merawat kesehatan kulit. Sayangnya, tubuh tidak bisa memproduksi Vitamin E sendiri. Namun kamu bisa menemukan kandungan Vitamin E di dalam makanan yang kamu konsumsi sehari-hari.
Yuk, cari tahu kegunaan Vitamin E dan jumlah asupan Vitamin E harian yang tepat. Kamu juga harus mengetahui makanan-makanan apa saja yang bisa memenuhi kebutuhan Vitamin E harianmu.
Jumlah Asupan Vitamin E yang Dianjurkan
Salah satu manfaat Vitamin E adalah memelihara kesehatan kulit. Kandungan antioksidan pada Vitamin E dapat mencegah kerusakan jaringan kulit. Selain itu, Vitamin E berperan penting untuk menjaga kelembaban alami kulit.
Meskipun baik untuk tubuh, tetapi Vitamin E tidak dianjurkan untuk dikonsumsi secara berlebihan. Kamu harus tahu jumlah asupan Vitamin E harian secara tepat agar tidak over. Jumlah asupan Vitamin E yang dianjurkan untuk anak-anak adalah 4-7 mg atau setara dengan 8-15 IU per hari. Sementara orang dewasa dianjurkan untuk mengonsumsi Vitamin E 15–19 mg atau 20–35 IU per hari.
Makanan yang Menjadi Sumber Vitamin E
Selain mengonsumsi suplemen, kamu bisa memperoleh asupan Vitamin E dari makanan. Kandungan Vitamin E pada setiap makanan tentu berbeda-beda. Namun, beberapa makanan berikut ini diklaim mengandung Vitamin E yang cukup banyak untuk memenuhi kebutuhan vitamin harian:
Sayuran Hijau
Kalau kamu sedang mencari makanan yang mengandung Vitamin E dan tergolong sebagai jenis makanan sehat, pertimbangkan untuk mengonsumsi sayuran hijau. Sayuran seperti brokoli dan bayam tak hanya kaya dengan kandungan Vitamin E, tetapi ada juga jenis vitamin lain di dalamnya – seperti Vitamin A, K, dan C.
Kacang-Kacangan
Kabar gembira bagi kamu yang doyan ngemil kacang-kacangan. Jenis kacang seperti almond dan kedelai memiliki kandungan Vitamin E yang cukup tinggi. Nggak hanya Vitamin E, kamu juga akan menemukan Vitamin B, kalium, kalsium, dan zat besi di dalam dua jenis kacang-kacangan tersebut.
Biji-Bijian
Jagung dan biji bunga matahari termasuk jenis biji-bijian yang tinggi Vitamin E. Kamu dapat mengonsumsi biji-bijian ini sebagai cemilan sehat atau bahan campuran ke dalam makanan lain.
Buah-Buahan
Di antara banyaknya jenis buah-buahan, mangga, alpukat, dan kiwi termasuk jenis buah dengan kandungan Vitamin E tinggi. Satu buah kiwi mengandung 1 mg Vitamin E, sedangkan 1 buah mangga dengan ukuran sedang bisa memberikan asupan Vitamin E sebanyak 1,5 mg.
Daging Angsa
Tak semua jenis daging mengandung Vitamin E yang tinggi, tetapi daging angsa tergolong jenis daging dengan kandungan Vitamin E yang cukup banyak. 100 gram daging angsa menyediakan 1,7 mg Vitamin E, yang artinya jumlah ini bisa memenuhi 12% kebutuhan Vitamin E harian.
Ikan Salmon
Kalau kamu suka menyantap ikan salmon, kamu perlu tahu bahwa 100 gram ikan salmon menyediakan 1,1 mg Vitamin E. Kamu dapat memenuhi 8% asupan Vitamin E harian saat mengonsumsi 100 gram ikan salmon.
Selain memperoleh Vitamin E dari makanan dan suplemen, kamu juga bisa menggunakan produk skin care yang diperkaya dengan Vitamin E. Vitamin E ditambahkan ke dalam skin care untuk memberikan manfaat melembabkan dan menghaluskan kulit.
Untuk urusan menghaluskan kulit ketiak, percayakan pada Dove Original Menutrisi & Melembutkan Antiperspirant Roll On. Deodorant yang diperkaya dengan ¼ moisturising cream ini menawarkan manfaat menghaluskan ketiak bahkan sehabis bercukur. Dengan wangi lembut, Dove Original Deodorant akan melindungi tubuh dari keringat dan bau badan selama 48 jam.
Referensi:
alodokter.com/makanan-sehat-sumber-vitamin-e-untuk-memerangi-radikal-bebas
health.kompas.com/read/2020/06/14/160000768/18-makanan-yang-mengandung-vitamin-e-tinggi?page=all