Siapa pun pasti mendambakan kulit ketiak yang cerah dan halus. Namun sayangnya, selalu saja ada ‘masalah’ yang membuat tampilan ketiak jadi kurang sedap dipandang, salah satunya adalah chicken skin alias kulit ketiak yang kasar. Jika kamu sedang struggle dengan masalah ini, itu artinya kamu harus segera menemukan cara menghaluskan ketiak agar bisa tampil lebih percaya diri.
Chicken Skin, Apa Sih Penyebabnya?
Ada banyak keuntungan yang bisa kamu rasakan ketika memiliki kulit ketiak yang halus, cerah, dan bebas bau. Pertama, kamu bebas menggunakan pakaian tanpa lengan dan tidak perlu khawatir dengan penampilan ketiakmu. Kedua, tentu saja kamu bisa dengan percaya diri mengangkat tangan di berbagai kesempatan.
Intinya, setiap perempuan pasti ingin memiliki ketiak yang halus dan cerah. Apalagi saat ini banyak pakaian tanpa lengan yang lucu dan bakal membuat penampilanmu jadi semakin modis. Tentu saja untuk mengenakan pakaian seperti itu, kamu harus memastikan ketiakmu halus dan cerah.
Sayangnya, tidak semua perempuan beruntung memiliki ketiak yang halus. Ada masalah kulit ketiak kasar atau yang dinamakan chicken skin. Istilah “chicken skin” ini mendeskripsikan kulit yang kasar sehingga tampilannya seperti kulit ayam.
Kulit ketiak kasar, sering disebut sebagai "chicken skin", adalah suatu kondisi kulit yang umum dan umumnya tidak berbahaya. Kondisi ini dikenal secara medis dengan istilah keratosis pilaris. Chicken skin muncul ditandai dengan bintik-bintik kecil, kasar, dan terkadang berwarna merah di area kulit, termasuk ketiak.
Keratosis pilaris terjadi ketika terlalu banyak keratin, jenis protein yang ditemukan di kulit, menumpuk dan menyumbat folikel rambut. Hal ini menyebabkan munculnya benjolan kecil dan kasar yang terlihat seperti kulit ayam.
Faktor genetik berperan dalam munculnya kondisi ini, dan lebih sering dialami oleh individu yang memiliki riwayat keluarga dengan kondisi yang sama. ‘Kulit ayam’ ini tidak hanya muncul di bagian ketiak, tetapi bisa juga di bagian tubuh lain, seperti lengan, paha, dan pipi.
Gejala utama keratosis pilaris adalah tekstur kulit yang kasar dan benjolan kecil. Meskipun ini bukan kondisi yang menyakitkan atau gatal, beberapa orang mungkin merasa tidak nyaman dengan penampilan kulit mereka. Di ketiak, chicken skin ini bisa lebih terlihat karena bagian kulit di area tersebut sering bergesekan dengan pakaian.
Bagaimana Cara Menghaluskan Ketiak yang Seperti Kulit Ayam?

Saat ini, belum ada cara menghilangkan chicken skin pada ketiak. Akan tetapi, kamu nggak perlu khawatir karena ada sejumlah cara merawat ketiak yang bisa dilakukan untuk mencegah kondisi ketiak kulit ayam ini jadi semakin parah.
Berikut adalah cara menghaluskan ketiak secara sederhana yang dapat kamu lakukan:
1. Eksfoliasi
Untuk mengatasi chicken skin, langkah pertama yang bisa diambil adalah melakukan eksfoliasi kulit secara teratur. Hal ini bertujuan untuk menyamarkan penampilan chicken skin.
Sebagai pilihan, kamu bisa memilih eksfoliator kimia yang mengandung Glycolic Acid dan Lactic Acid. Alternatif lainnya adalah menggunakan produk skincare yang dilengkapi dengan retinol atau Vitamin A, kandungan yang terkenal efektif untuk memperbaharui sel-sel kulit dan menghindari penyumbatan pada pori-pori atau folikel rambut.
Perlu diingat jika area yang mengalami chicken skin terlihat kemerahan atau meradang, sebaiknya hindari eksfoliasi untuk sementara waktu. Langkah yang perlu diambil adalah menenangkan area yang meradang dengan pelembap. Setelah kondisi kemerahan mereda, kamu baru bisa melanjutkan proses eksfoliasi.
2. Kenakan Pakaian yang Longgar
Mengenakan pakaian yang terlalu ketat dapat menghalangi kulit untuk bernapas dengan bebas dan membatasi aliran udara. Situasi ini dapat memperparah kondisi kulit yang mengalami 'chicken skin'. Disarankan untuk memilih pakaian yang lebih longgar agar udara bisa mengalir dengan baik dan mengurangi friksi antara kulit dan bahan pakaian.
Selanjutnya, jika kamu sering menghabiskan waktu di ruangan dengan AC, penting untuk menjaga suhu agar tidak terlalu rendah sehingga kulitmu tidak menjadi terlalu kering. Penggunaan humidifier atau alat pelembap udara dapat sangat membantu dalam mencegah kulit kering.
3. Gunakan Pelembap
Kulit kasar atau chicken skin pada ketiak sebagian besar disebabkan oleh kondisi kulit yang kering. Meskipun area ketiak memproduksi keringat berlebih, tapi tetap saja ada potensi kulit ketiak menjadi kering.
Solusi dari masalah ini adalah dengan menggunakan pelembap di area ketiak. Namun, sebaiknya jangan asal memilih pelembap, ya.
Gunakan deodoran yang juga menawarkan manfaat melembapkan kulit, seperti Dove Serum Roll On 3% Niacinamide + 10x Omega 6 Ini bukan deodoran biasa karena menawarkan berbagai manfaat, mulai dari mencerahkan kulit ketiak sampai dengan menghaluskan tekstur kulit ketiak yang kasar.
Dove Serum Roll On yang satu ini diperkaya dengan dengan kandungan skincare 3% Niacinamide & 10x Omega 6 dapat menyamarkan noda gelap dan menghaluskan kulit ketiak. Tak hanya itu, deodoran ini juga memiliki kualitas Anti-Perspirant yang memberi perlindungan maksimal selama 48 Jam. Jadi, tak hanya membantu ketiak melawan kulit kasar dan noda gelap, Dove Serum Roll On juga menjaga agar tetap kering dari keringat dan lembab sepanjang hari.
Apabila digunakan rutin sebagai deodoran harian, kamu sudah mengambil langkah yang tepat untuk merawat ketiak agar terlihat cerah, halus, dan bebas bau.
Nah, cara menghaluskan ketiak kulit ayam ini bisa kamu praktikkan sesegera mungkin. Meskipun tidak bisa dihilangkan sepenuhnya, setidaknya kamu sudah melakukan usaha agar kulit ketiak yang kasar tersebut tidak menjadi semakin parah.