Memasuki masa pubertas, para remaja akan berkeringat lebih banyak, terutama jika mereka memiliki aktivitas yang cukup padat. Oleh karena itu, remaja juga membutuhkan deodorant agar terbebas dari masalah bau badan. Meskipun terbilang sepele, masalah bau badan bisa mengurangi rasa percaya diri, lho.
Bagi para remaja yang ingin memakai deodorant, carilah deodorant yang aman karena kulit remaja masih tergolong sensitif. Nah, agar tidak salah dalam memilih deodorant, berikut adalah tips memilih deodorant yang aman untuk para remaja.
