Rambut yang mudah diatur tentu menjadi dambaan bagi setiap wanita. Sayangnya, nggak semua wanita beruntung memiliki rambut lurus dan mudah diatur. Sebagian wanita justru memiliki rambut yang mengembang dan tergolong kusut. Mencari cara mengatasi rambut mengembang menjadi lurus alami sebenarnya nggak sulit, lho.
Dewasa ini, sudah banyak produk perawatan rambut yang menawarkan manfaat melembutkan rambut sehingga jadi lebih mudah ditata. Kamu hanya perlu menemukan produk yang tepat agar rambut jadi lebih lurus dan tidak kembali mengembang.
Sebelum membahas seputar cara mengatasi rambut mengembang menjadi lurus alami, kenali dulu sejumlah faktor yang dapat menjadi penyebab rambutmu mengembang dan meninggalkan kesan kusut.
Penyebab rambut mengembang
Rambut mengembang bisa disebabkan oleh kebiasaan yang kamu lakukan sehari-hari. Mungkin kamu tidak menyadari bahwa terlalu sering melakukan styling dengan hot styling tools bisa menjadi salah satu penyebab rambut mengembang dan kusut.
Nah, kenali beberapa penyebab rambut mengembang berikut ini supaya kamu bisa menghindari penyebab yang mungkin sudah menjadi kebiasaan yang sering kamu lakukan sehari-hari.
Frekuensi styling yang terlalu sering
Agar rambut selalu terlihat rapi, kamu akan menatanya dengan hot styling tools. Akan tetapi, suhu panas yang dihasilkan hot styling tools tersebut bisa membuat rambut jadi semakin kering. Pada saat rambut mulai kehilangan kelembaban alaminya, lama kelamaan bentuk rambut akan berubah menjadi mengembang.
Solusinya adalah mengurangi pemakaian hot styling tools ketika kamu sedang melakukan perawatan untuk meluruskan rambut yang mengembang. Kalau pun harus menata rambut dengan alat yang menghasilkan suhu panas, sebaiknya gunakan hair protector terlebih dahulu untuk melindungi rambutmu dari paparan suhu panas.
Cara menyisir yang terlalu kasar
Maksud hati ingin menyisir rambut agar terlihat lebih rapi, tetapi rambutmu justru jadi semakin megar dan terasa kusut. Yuk, cermati kembali cara menyisirmu. Bisa jadi selama ini kamu menyisir rambut dengan gerakan yang terlalu kasar sehingga lama kelamaan rambut akan jadi mengembang.
Cobalah untuk menyisir rambut secara perlahan. Bila perlu ganti sisir plastik dengan sisir yang terbuat dari material kayu untuk mengurangi gaya listrik statis agar rambutmu tidak menjadi kusut meskipun disisir sesering mungkin.
Kebiasaan mengikat rambut terlalu kencang
Satu lagi kebiasaan yang mungkin tak kamu sadari yang membuat rambut jadi mengembang. Ya, kebiasaan mengikat rambut terlalu kencang dapat membuat rambut jadi mengembang dan kusut. Ikatan rambut yang terlalu kuat dapat merusak kutikula rambut. Belum lagi rambut juga rentan menjadi rontok apabila diikat terlalu kencang.
Tak masalah jika ingin mengikat rambut dengan gaya ponytail. Hanya saja, jangan mengikat rambut dengan ikatan yang terlalu kencang. Longgarkan ikatan rambutmu untuk mengurangi risiko rambut jadi mengembang. Selain itu, gunakan scrunchie – sejenis ikatan rambut dari kain yang tidak mengikat rambut terlalu kuat – agar ponytail yang dihasilkan tidak terlalu ketat ikatannya.
Terpapar udara dingin AC
Suhu panas memang dapat membuat rambut jadi kering, pun begitu dengan suhu udara yang terlalu dingin. Paparan udara dingin AC berpotensi membuat rambut jadi semakin kering. Rambut yang kering akan menjadi mengembang tidak beraturan.
Lantas, bagaimana cara melindungi rambut dari suhu dingin AC? Gunakan penutup kepala atau naikkan suhu udara AC di ruangan agar tidak terlalu dingin
Kelembapan udara
Kelembapan udara di Indonesia tergolong tinggi. Hal tersebut dikarenakan Indonesia termasuk negara dengan iklim tropis. Udara yang lembap mengandung hidrogen yang tinggi. Nah, rambut kita tergolong sensitif dengan hidrogen.
Pada saat hidrogen di udara berinteraksi dengan molekul air dan protein yang terdapat pada rambut, maka hidrogen tersebut akan masuk ke dalam kutikula rambut. Akhirnya, rambut akan jadi lebih mengembang dan kusut.
Sejumlah faktor di atas merupakan penyebab rambut mengembang dan sulit diatur. Semua faktor di atas sejatinya bisa dihindari. Namun, jika rambutmu terlanjur menjadi mengembang, maka berikan perawatan terbaik dengan produk yang tepat agar rambut lebih lurus dan gampang diatur sesuka hati.
Cara melemaskan dan meluruskan rambut
Cara mengatasi rambut mengembang menjadi lurus alami bisa dilakukan dengan mudah. Ada sejumlah cara atau kebiasaan sederhana yang bisa mulai diterapkan untuk kembali membuat rambutmu jadi lebih sehat dan rapi.
Jadi, kamu nggak perlu repot-repot melakukan perawatan di salon untuk mengempiskan rambut yang mengembang. Cara-cara ini akan membuat rambutmu jadi lebih lurus alami tanpa perlu melakukan effort yang berat.
Rajin menggunakan masker rambut
Masker rambut adalah produk yang dapat ditemukan dengan mudah di pasaran. Saat ini, untuk memasker rambut kamu bisa melakukannya sendiri di rumah tanpa perlu merogoh kocek untuk melakukan perawatan di salon.
Asalkan kamu memilih produk masker rambut yang tepat, maka kamu juga akan memperoleh hasil berupa rambut yang lebih lembut dan bisa ditata dengan mudah. Kali ini, ada Dove Creambath - Hair Growth Ritual yang kami rekomendasikan untukmu.

Produk ini merupakan masker rambut yang menawarkan manfaat creambath. Dove Creambath - Hair Growth Ritual adalah produk yang menjanjikan hasil berupa rambut yang kuat sehingga tidak mudah rontok. Akan tetapi, ada manfaat lain yang bisa kamu peroleh dari produk ini, di antaranya adalah rambut yang lebih lembut serta memberi nutrisi terbaik pada rambut agar lebih mudah diatur.
Menjaga kelembapan rambut dengan menggunakan kondisioner setelah keramas
Rambut mengembang selalu identik dengan jenis rambut kering. Jika sudah seperti ini, kamu perlu memberikan perawatan yang lebih intensif untuk menjaga kelembapan rambut. Kondisioner adalah produk perawatan rambut yang sangat tepat untuk menambah kelembapan rambut yang kering.
Ada begitu banyak varian dan merk kondisioner yang bisa kamu pilih sesuai dengan kebutuhan. Namun, kali ini kami akan merekomendasikan Dove 1 Minute Super Conditioner Intensive Damage Treatment. Kondisioner ini berbeda dari produk sejenis lainnya karena mengandung kapsul serum untuk memberikan nutrisi pada rambut.
Rambut mengembang merupakan salah satu jenis kerusakan rambut yang harus segera diatasi. Dove 1 Minute Super Conditioner Intensive Damage Treatment efektif mencegah tanda-tanda kerusakan rambut hanya dalam 1 menit. Mengapa hanya 1 menit? Ya, kondisioner ini diaplikasikan pada rambut dan didiamkan hanya dalam waktu 1 menit saja sebelum dibilas.

Kamu pun nggak perlu khawatir rambut menjadi lepek karena Dove 1 Minute Super Conditioner Intensive Damage Treatment akan menambah kelembapan rambut kering tanpa berlebihan. Yuk, rutin menggunakan kondisioner ini setiap selesai keramas dengan shampo.
Miliki rambut yang lebih lurus dan mudah diatur dengan menggunakan Dove 1 Minute Super Conditioner Intensive Damage Treatment sebagai kondisioner harianmu!
Memenuhi kebutuhan nutrisi melalui pola makan yang sehat agar kesehatan rambut terjaga
Siapa bilang cara mengatasi rambut mengembang menjadi lurus alami hanya dilakukan dengan memakai produk perawatan rambut dari luar saja? Solusi untuk meluruskan rambut yang mengembang juga bisa dilakukan dengan memenuhi kebutuhan nutrisi melalui pola makan yang sehat.
Apa yang kamu makan ternyata turut menentukan kesehatan rambutmu. Jika kamu memiliki problem berupa rambut mengembang yang susah diatur, cobalah untuk mengonsumsi makanan yang mengandung Omega-3 dan Antioksidan. Kandungan peptida yang terdapat pada Omega-3 efektif membuat rambut lebih sehat dan berkilau alami.
Makanan yang mengandung Omega-3 antara lain adalah ikan salmon, ikan kembung, tiram, ikan tuna, dan ikan sarden. Sementara makanan yang kaya antioksidan adalah blueberry, kacang kenari, kacang merah, brokoli, dan tomat.
Menggunakan hair oil sebelum menyisir rambut
Jangan menyisir rambut dengan paksa jika rambutmu kusut. Berikan sedikit hair oil pada telapak tangan, lalu usapkan secara perlahan ke seluruh bagian rambut. Hair oil bisa menjadi pelumas alami untuk membuat rambut kusut dan mengembang jadi lebih lurus dan mudah disisir.
Setelah mengaplikasikan hair oil, sisir rambutmu dengan jari-jari tangan terlebih dahulu. Setelah kusutnya hilang, lanjutkan menyisir rambut dengan sisir. Gunakan sisir yang terbuat dari kayu untuk mengurangi gaya listrik statis yang dapat memicu kerontokan rambut.
Menyisir rambut dalam keadaan basah
Tahukah kamu bahwa rambut yang basah cenderung lebih mudah diatur ketimbang rambut yang sudah kering? Nah, ketika rambutmu masih dalam kondisi basah, sisir rambut secara perlahan – baik itu menggunakan jari tangan atau sisir.
Rambut yang sudah kering umumnya akan menjadi mengembang dan kusut. Jadi, selagi rambutmu masih basah sebaiknya segera rapikan dengan sisir, ya. Hasilnya tentu saja rambut jadi lebih rapi dan lurus pada saat mengering nanti.
Batasi penggunaan hot styling tools
Apabila selama ini kamu memiliki kebiasaan menata rambut dengan alat-alat yang menghasilkan suhu panas (hair dryer atau catokan), maka cobalah untuk membatasi penggunaan hot styling tools tersebut. Suhu panas yang dihasilkan oleh alat styling dapat menyerap kelembapan alami rambutmu. Alhasil, rambut jadi lebih kering dan mengembang.
Tidak masalah jika sesekali kamu ingin menata rambut dengan hot styling tools, hanya saja kurangi frekuensi pemakaiannya. Bila perlu, gunakan produk hair protector sebelum mulai menata rambut. Hair protector ini dapat mencegah risiko kerusakan rambut akibat paparan suhu panas alat styling.
Keringkan rambut dengan cara ditepuk lembut
Nah, buat kamu yang punya kebiasaan mengeringkan rambut dengan cara menggosoknya dengan handuk, sebaiknya hentikan kebiasaan tersebut, ya! Menggosok rambut dengan handuk hanya akan membuat rambutmu jadi semakin mengembang dan kusut.
Cara yang paling aman untuk mengeringkan rambut adalah dengan cara ditepuk lembut secara perlahan. Tepuk-tepuk rambutmu dengan handuk berbahan halus dan selanjutnya biarkan rambutmu mengering alami tanpa bantuan hair dryer.
Jenis handuk yang paling aman dan tidak membuat rambut jadi semakin mengembang adalah handuk microfiber. Handuk ini memiliki serat yang dapat menyerap air dengan sangat baik. Rambut jadi lebih cepat kering jika kamu memakai handuk microfiber ini.
Itulah serba-serbi cara mengatasi rambut mengembang menjadi lurus alami dengan sederhana. Kenali terlebih dahulu penyebab rambut mengembang agar kamu bisa menghindari beberapa faktor yang memang bisa dihindari.
Selanjutnya, berikan rambut perawatan yang lebih intensif dengan produk yang tepat sembari melakukan beberapa cara untuk membuat rambut mengembang jadi kembali lurus dan mudah diatur.
Tunggu apa lagi? Buat rambutmu yang mengembang jadi lurus secara alami dengan rangkaian produk perawatan rambut dari Dove!