Jika kamu mengalami kulit kepala gatal dan menemukan serpihan sisik sel-sel kulit mati, apa yang kamu pikirkan? Apakah itu kulit kepala kering (psoriasis) atau ketombe basah akibat jamur? Mana yang benar?
Ketombe juga banyak jenisnya, loh. Terkadang ketombe malah sering tertukar dengan kondisi kulit kepala kering yang menyebabkan kegatalan. Bagaimana cara mengenalinya untuk penanganan yang tepat? Cari tahu perbedaannya dalam ulasan berikut!
Perbedaan Kulit Kepala Kering dan Ketombe
1. Perbedaan Bentuk
● Kulit kepala kering: Berupa serpihan kecil-kecil dengan tekstur kering berwarna keputihan. Dikarenakan ukurannya yang kecil dan kering, saat bergerak, serpihan akan mudah berjatuhan. Serpihan bersisik ini menyebabkan gatal dan inflamasi di kulit kepala.
● Ketombe basah: Berupa serpihan kulit yang mengelupas yang ditandai sisik-sisik berukuran besar. Saat disentuh akan memberi kesan berminyak dan lengket di rambut. Warna ketombe basah biasanya kekuningan atau agak putih. Ketombe basah bisa menyebabkan rasa gatal yang mengganggu aktivitas.
2. Faktor Penyebab
● Kulit kepala kering: Kondisi kekeringan pada kulit kepala dikarenakan perubahan cepat pada kulit; membuat proses pengelupasan berlangsung sangat cepat sehingga menyebabkan masalah kulit. Penyebabnya adalah autoimun dengan pemicu yang bervariasi. Di antara pemicu kondisi ini adalah paparan udara dingin dan kering, kulit sensitif/kering, faktor usia, memiliki autoimun seperti eksim atau psoriasis, hingga reaksi alergi dari produk rambut.
● Ketombe basah: Disebabkan produksi minyak berlebih di kulit kepala. Hal ini menyebabkan kuman, sel-sel kulit mati, dan kotoran mudah berkumpul. Penumpukan kotoran ini membuat bakteri dan jamur tumbuh, kemudian menyebabkan ketombe disertai gatal-gatal yang mengganggu. Jamur yang menyebabkan ketombe disebut dengan jamur malassezia.
3. Cara Perawatan
● Kulit kepala kering: merawat kulit kepala gatal, kering, dan mengelupas karena psoriasis akan efektif dengan pemakaian emolient yang dijual bebas atau pelembap berbahan ringan. Oleskan pelembap setiap sebelum tidur agar emolient bekerja maksimal sepanjang malam. Keesokan harinya, bilas pelembap hingga bersih.
● Ketombe basah: merawat rambut berketombe akibat jamur dilakukan dengan cara menjaga rambut dan kepala selalu higienis. Menerapkan cara keramas yang benar secara rutin, untuk mengurangi produksi minyak dan kotoran yang menempel di kulit, adalah kunci menghindari munculnya jamur penyebab ketombe.
4. Solusi Pengobatan
● Kulit kepala kering: Kulit kepala yang kering, gatal, dan mengelupas akibat psoriasis bisa membuat aktivitasmu terganggu. Jika kondisi kulit kepala tidak membaik, jangan ragu untuk konsultasikan ke dokter agar ditangani secara tepat. Pengobatan psoriasis biasanya bukan untuk menyembuhkan, melainkan meredakan rasa gatal hebat yang mengganggu aktivitas sehari-hari. Umumnya, dokter akan meresepkan krim anti-iritasi atau anti-alergi sesuai hasil diagnosis.
● Ketombe basah: Pengobatan ketombe basah dimulai dari pemilihan sampo yang tepat. Umumnya sampo untuk mengatasi ketombe memiliki bahan kimia aktif (pyrithione zinc, piroctone olamine, atau ketoconazole).
Membersihkan rambut secara rutin dengan sampo berbahan anti-dandruff, bisa mengurangi keluhan gatal dan mencegah ketombe muncul kembali. Selain itu, kandungan bahan alami perlu ada dalam sampo agar bisa meminimalkan produksi minyak sekaligus tidak menyebabkan kulit kering secara berlebihan.[1]
Cara Mengatasi Kulit Kepala Gatal
Kulit Kepala Kering
● Pilih sampo yang mengandung asam salisilat untuk mengurangi gatal.
● Perhatikan asupan makanan yang bergizi. Pilih sumber makanan yang kaya vitamin D (susu, keju, telur, almond) untuk mencegah kekurangan vitamin D yang berdampak terhadap kesehatan kulit kepala dan rambut.
● Jika kondisi kulit tidak membaik, konsultasikan masalahmu ke dokter kulit terpercaya dan kredibel untuk rekomendasi penanganan yang lebih tepat sasaran.
Ketombe Basah
● Rutin keramas menggunakan sampo dan kondisioner khusus perawatan antiketombe.
● Biasakan membilas rambut hingga tidak ada sisa residu sampo maupun kotoran yang tertinggal. Hal ini penting untuk menghindari munculnya jamur penyebab ketombe.
● Saat keramas, pijat lembut kulit kepala agar bahan aktif sampo antiketombe bisa terserap sempurna di kepala. Ini dapat membantu melenyapkan jamur penyebab ketombe.
[insert packshot]
● Memilih produk sampo dan kondisioner anti-dandruff. Salah satunya adalah Dove Dandruff Care Shampoo; mengandung zinc pyrithione yang telah teruji klinis terbukti dapat menghilangkan ketombe dan gatal pada kulit kepala dengan penggunaan sehari-hari*.
Dove Dandruff Care Shampoo cukup lembut sehingga dapat digunakan setiap hari. Formula uniknya menutrisi dari akar hingga ke ujung. Tak hanya menghilangkan ketombe, rangkaian Dove Dandruff Care juga menjadikan rambut sehat ternutrisi, halus, dan lembut dengan pemakaian teratur.
*Tidak ada bintik putih dengan pemakaian teratur
Sempurnakan hari-harimu yang super bersama Dove Dandruff Care Shampoo dan Conditioner! Dapatkan segera di official store terkemuka di kotamu ya!