Mengetahui lebih dalam mengenai struktur rambut dapat membantu melakukan perawatan rambut secara tepat. Yuk, mengenal lebih dalam tentang struktur rambut:
Apa itu Struktur Rambut?
Struktur rambut tersusun dari protein keratin. Setiap helainya terdiri dari beberapa lapisan berbeda. Jika kamu ingin tahu lebih jelas, sebenarnya yang dimaksud dengan struktur adalah bagian yang menunjukkan ketebalan setiap helaian.
Setiap orang memiliki struktur rambut berbeda yang tentunya berdampak pada bervariasinya kemampuan menyerap nutrisi dan kelembapan. Misalnya, rambut tipis lurus mudah menyerap produk rambut, akan tetapi kurang tahan lama jika ditata dengan gaya tertentu. Sebaliknya, rambut yang tebal dan agak bergelombang mudah ditata dengan alat atau produk rambut.
3 Lapisan Struktur Rambut
1. Kutikula
Kutikula tersusun dari sel-sel yang bertumpuk seperti sisik. Lapisan ini merupakan bagian terluar dan terkuat dari batang rambut. Tak heran karena posisinya di bagian paling luar, kutikula berperan sebagai benteng yang melindungi rambut dari kerusakan.
Kutikula rambut sehat ditandai dengan permukaan yang tertutup rata dan halus. Sementara, kutikula yang rusak memiliki sisik yang terbuka sehingga kelembapan rambut mudah terlepas kembali. Sehingga kebanyakan rambut yang memiliki masalah percabangan maupun kusam memiliki kondisi kutikula terangkat dan sangat kering.
Fungsi kutikula:
- Melindungi lapisan kortex dan medula dari paparan luar.
- Mencegah kelembapan keluar-masuk dari kortex.
- Menahan kelembapan, menjaga keseimbangan, dan fleksibilitas helaian rambut.
2. Kortex
Kortex terbuat dari kumpulan struktur mirip sel dari keratin. Terletak di bagian tengah batang rambut, kortex memiliki kemampuan menahan ikatan rambut dan kelembapan.
Kortex memiliki bentuk bervariasi yang ditentukan oleh bentuk folikel. Setiap orang secara genetik memiliki bentuk folikel dan bentuk kortex berbeda. Hal ini memengaruhi jenis rambut yang tumbuh apakah memiliki pola keriting atau lurus.
Folikel dan serat rambut bulat menghasilkan jenis rambut lurus. Sementara folikel dan serat rambut oval atau pipih memiliki jenis rambut bergelombang atau keriting.
Fungsi Kortex:
- Mempertahankan kekuatan ikatan rambut.
- Menjaga dan menahan air/kelembapan
- Merupakan tempat yang menentukan pola rambut (keriting, bergelombang, atau keriting).
- Lapisan ini merupakan tempat berkumpulnya melanin. Inilah pigmen yang memberi warna pada serat rambut.
3. Medula
Medula tersusun dari sel-sel tipis dan lembut yang transparan dan rongga udara di bagian terdalam rambut. Biasanya medula hanya terlihat pada jenis rambut yang tebal. Bagian ini hanya ada pada rambut yang tebal (coarse) sedangkan pada rambut halus (fine), medula tidak ditemukan.
Fungsi Medula:
- Membantu menyalurkan kelembapan ke celah terdalam batang rambut menuju kortex.
3 Kategori Struktur Rambut
Secara umum, struktur rambut terdiri dari 3 kategori ketebalan. Setidaknya ada 3 macam struktur rambut, yakni:
- halus (fine)
- sedang (medium)
- kasar (coarse).
Mungkin kamu sering meraba rambutmu untuk menilai apakah kategori struktur rambutmu. Namun, salah satu cara untuk mengetahuinya adalah melakukan tes ketebalan rambut.
Cara melakukan tes struktur rambut:
- Ambil sehelai rambutmu. Lalu letakkan di atas meja datar.
- Ambil sehelai benang jahit. Letakkan di sisi helaian rambut. Bandingkan antara keduanya.
- Perhatikan hasilnya.
- Halus (fine): Apabila rambutmu terlihat lebih tipis dibandingkan benang jahit, maka struktur rambutmu adalah halus.
- Sedang: Jika rambutmu terlihat sama dengan benang jahit, maka struktur rambutmu adalah sedang/medium.
- Kasar (coarse): Apabila rambutmu terlihat lebih tebal dibandingkan benang jahit, maka struktur rambutmu adalah kasar (coarse).
Perbedaan Ciri Rambut Halus, Sedang, dan Kasar
1. Halus
- Rambut kategori halus memiliki helaian yang tipis dan lembut.
- Diameter paling kecil
- Mudah rusak
- Kurang tahan lama saat dikeriting.
2. Sedang
- Tidak terlalu besar maupun kecil.
- Teksturnya tahan dari kerusakan
- Lebih kuat dan elastis dibandingkan rambut halus/fine.
- Rambut sedang mudah diatur.
- Tahan lama saat ditata dengan styling yang bermacam-macam.
3. Kasar
- Rambut kasar memiliki helaian tebal.
- Diameternya paling besar dan paling lebar di antara jenis lain.
- Struktur rambut ini paling kuat dari yang lain.
- Mampu menahan bentuk keriting dalam waktu lama.
- Helaiannya susah diatur
Fakta tentang Rambut
- Jumlah folikel rambut manusia lebih dari 100.000 folikel. Sementara rata-rata jumlah rambut manusia adalah 120.000 helai.
- Fungsi akar rambut adalah menghubungkan batang rambut ke kulit. Di bawah folikel rambut terdapat bulb yang menampung sel-sel hidup yang akan mengisi pertumbuhan batang rambut.
- Perubahan metabolisme dan kesehatan tubuh berdampak pada rambut. Rambut bisa mengalami perubahan jumlah, ketebalan, dan tekstur.
- Rambut secara alami mengalami siklus yang berubah. Kerontokan hingga 100 helai per hari adalah wajar Karena rambut bisa tumbuh kembali sesuai fase siklusnya. Setidaknya setiap orang mengalami pergantian di seluruh rambutnya dalam waktu 4-6 tahun. Agar terhindar dari masalah kerontokan parah.
Gunakan Dove Perawatan Rambut Rontok dengan Nutri Serum Sampo dan Serum Kondisioner. Formula serum sampo lebih baik untuk merawat rambut rontok dan tidak membuat rambut lepek. Dove Perawatan Rambut Rontok Sampo & Kondisioner mengurangi hingga 99% rambut rontok* tanpa membuat rambutmu lepek dan membuat rambutmu wangi sepanjang hari! Tak perlu takut lagi rambut rontok. No Rontok, No Debat!


- Ikatan disulfida yang menjaga rambut tetap menyatu adalah jenis ikatan terkuat. Ikatan ini hanya akan melemah saat terpapar bahan kimia keras atau suhu ekstrim seperti saat treatment pewarnaan rambut maupun pelurusan rambut.
Atasi masalah rambut yang rentan kering, rusak, dan bercabang dengan rangkaian perawatan Dove Total Damage Treatment shampoo & conditioner. Memiliki kemampuan memulihkan kondisi rambut rusak parah dan bercabang berkat kandungan Nutri Keratin Repair Actives di setiap tetesnya. Formulasinya efektif mengatasi kerusakan di dalam rambut.


Rambut yang rusak dan patah berkepanjangan menjadi halus, lembut, mudah diatur, dan kuat hingga lapisan rambut terdalam. Gunakan Dove Total Damage Treatment Sampo dan kondisioner secara teratur. Dapatkan rambut sehat ternutrisi apapun struktur rambut yang kamu miliki!
*karena kerusakan, dengan penggunaan rutin rangkaian Dove Perawatan Rambut Rontok vs sampo tanpa kondisioner